Contoh kalimat present perfect tense  Present perfect tense adalah bentuk kata kerja yang digunakan untuk menyatakan peristiwa yang sudah dilakukan di masa lalu, tapi hasilnya masih bisa dirasakan sampai sekarang.

 

Nggak cuma itu, present perfect tense juga biasa dipakai untuk menyatakan peristiwa terjadi pada waktu yang tidak spesifik. Kalimat present perfect tense identik dengan penggunaan have/has yang diikuti kata kerja bentuk ketiga atau V3.

 

Penasaran bagaimana cara membuat kalimat present perfect tense? Apa saja contoh kalimat present perfect tense? Kapan present perfect tense digunakan? Simak penjelasannya berikut ini!

 

 

Cara Membuat Kalimat Present Perfect Tense

Ciri-ciri yang paling mudah diingat dalam membuat kalimat present perfect tense adalah penggunaan auxiliary verb have/has yang diikuti dengan V3. Ada 2 cara pembuatan kalimat present perfect tense, yaitu dengan kalimat verbal (verbal sentence) dan kalimat nominal (nominal sentence).

 

Rumus kalimat verbal present perfect tense:

  1. Kalimat positif : S + HAVE / HAS + V3
  2. Kalimat Negatif : S + HAVE / HAS + NOT + V3
  3. Kalimat Tanya : HAVE / HAS + S + V3?
  4. Kalimat Tanya (Wh-) : WH-questions + HAVE / HAS + S + V3?

 

Rumus kalimat nominal present perfect tense:

  1. Kalimat positif : S + HAVE / HAS + BEEN + Adjective/Noun/Adverb
  2. Kalimat Negatif : S + HAVE / HAS + NOT + BEEN + Adjective/Noun/Adverb
  3. Kalimat Tanya : HAVE / HAS + S + BEEN + Adjective/Noun/Adverb?
  4. Kalimat Tanya (Wh-) : WH-questions + HAVE / HAS + S + BEEN + Adjective/Noun/Adverb?

 

Contoh Kalimat Positif Present Perfect Tense

  1. Our guests have arrived at the hotel. (Artinya: Tamu kami telah tiba di hotel.)
  2. I have written two letters today. (Artinya: Aku sudah menulis dua surat hari ini.)
  3. He has written 50 job applications. (Artinya: Dia sudah menulis 50 lamaran pekerjaan.)
  4. She has worked here for six years. (Artinya: Dia sudah bekerja di sini selama enam tahun.)
  5. The students have asked too many questions. (Artinya: Para siswa telah mengajukan terlalu banyak pertanyaan.)
  6. She has bought a new car. (Artinya: Dia sudah membeli baru.)
  7. He has prepared for an annual exam. (Artinya: Dia sudah mempersiapkan diri untuk ujian tahunan.)
  8. His doctor has told him that he must not lift anything heavy. (Artinya: Dokternya mengatakan kepadanya bahwa dia tidak boleh mengangkat sesuatu yang berat.)
  9. He has announced his intention to retire. (Artinya: Dia telah mengumumkan niatnya untuk pensiun.)
  10. I have come to apologize to you. (Artinya: Aku datang untuk meminta maaf padamu.)
  11. The rats have eaten holes in those bags of flour. (Artinya: Tikus-tikus telah memakan lubang di kantong-kantong tepung itu.)
  12. My father has put our house up for sale. (Artinya: Ayah saya telah menjual rumah kami.)
  13. He has sent the report to his boss. (Artinya: Dia telah mengirim laporan ke bosnya.)
  14. We have shopped in this market. (Artinya: Kami sudah berbelanja di pasar ini.)
  15. I have cooked a special meal in honor of our visitors. (Artinya: Aku sudah memasak makanan khusus untuk menghormati tamu kami.)

 

BACA JUGA: Contoh Kalimat Present Continuous Tense

 

Contoh Kalimat Negatif Present Perfect Tense

  1. I haven’t eaten meat for 3 weeks. (Artinya: Aku belum makan daging selama 3 minggu.)
  2. They haven’t read a comic book. (Artinya: Mereka belum membaca buku komik.)
  3. I haven’t painted the outside of the house. (Artinya: Aku belum mengecat bagian luar rumah.)
  4. We haven't packed your suitcase yet. (Artinya: Kami belum mengatasi koper kalian.)
  5. We haven't watched this movie already. (Artinya: Kami belum menonton film ini.)
  6. He hasn't done anything all day. (Artinya: Dia tidak melakukan apa-apa sepanjang hari.)
  7. After three meetings, we still haven't reached agreement (Artinya: Setelah tiga kali pertemuan, kami masih belum mencapai kesepakatan.)
  8. We haven't gone anywhere this summer. (Artinya: Kami belum pergi ke mana pun musim panas ini.)
  9. My fiance and I haven't decided on a date for the wedding yet. (Artinya: Aku dan tunanganku belum memutuskan tanggal pernikahan.)
  10. She hasn't got a work permit. (Artinya: Dia belum punya izin kerja)
  11. He hasn't missed a day's work in years. (Artinya: Dia tidak pernah absen kerja sehari pun selama bertahun-tahun.)
  12. He still hasn't paid me the money he owes me. (Artinya: Dia masih belum membayarkan padaku hutangnya.)
  13. They haven't got an invite to the wedding. (Artinya: Mereka belum mendapat undangan pernikahan.)
  14. I haven't thought about marriage yet. (Artinya: Aku belum memikirkan tentang pernikahan.)
  15. I haven't heard from him since last month. (Artinya: Aku belum mendengar kabar darinya sejak bulan lalu.)

 

Baca juga: Contoh Kalimat Simple Past Tense

 

Contoh Kalimat Tanya Present Perfect Tense

  1. Has Andi broken his leg? (Artinya: Apakah kaki Andi patah?)
  2. Why have you marked the sentence wrong? (Artinya: Mengapa kamu salah menandai kalimat ini?)
  3. How have you kept your weight down? (Artinya: Bagaimana kamu menjaga berat badanmu tetap turun?)
  4. Have you hugged your child today? (Artinya: Sudahkah kalian memeluk anak kalian hari ini?)
  5. Have you had your dinner already? (Artinya: Apakah kamu sudah makan malam?)
  6. Have you heard about the accident? (Artinya: Apakah kamu sudah mendengar tentang kecelakaan itu?)
  7. Has she given you those books back yet? (Artinya: Apa dia sudah mengembalikan buku-buku itu padamu?)
  8. Where have you come from? (Artinya: Dari mana kamu berasal?)
  9. When have I ever lied to you? (Artinya: Kapan aku pernah berbohong padamu?)
  10. What have I done to deserve this? (Artinya: Apa yang telah ku lakukan untuk mendapatkan ini?)
  11. Have I given you enough money? (Artinya: Apakah aku sudah memberimu cukup uang?)
  12. Have we got to the zoo yet? (Artinya: Apakah kita sudah sampai di kebun binatang?)
  13. Have they reached the destination yet? (Artinya: Apakah mereka sudah sampai di tujuan?)
  14. Has he joined or not? (Artinya: Apakah dia sudah bergabung atau belum?)
  15. What have you done to your hair? (Artinya: Apa yang telah kamu lakukan pada rambutmu?)

 

Fungsi Penggunaan Present Perfect Tense

Present perfect tense dalam penggunaannya punya beberapa fungsi yang cukup bermacam-macam. Yang paling utama, present perfect tense digunakan untuk menceritakan peristiwa yang sudah terjadi di masa lalu, tapi efek peristiwa tersebut masih bisa dirasakan sampai sekarang. Berikut adalah beberapa fungsi dari present perfect tense yang harus kamu ketahui. 

 

a. Menceritakan peristiwa yang terjadi di masa lalu yang efeknya masih terasa sampai sekarang

  • Manda has gone. 

(Manda telah pergi.)

 

  • She has already broken three appointments. 

(Dia sudah melanggar tiga janji.)

 

  • My aunt has left for Canada. 

(Bibiku pergi ke Kanada.)

 

  • I have rented a house and paid the rent. 

(Aku sudah menyewa rumah dan membayar sewanya.)

 

  • They have called off their engagement. 

(Mereka telah membatalkan pertunangan mereka.)

 

b. Menceritakan peristiwa di masa lalu yang tidak jelas kapan dilakukan 

Untuk menceritakan situasi ini, dalam kalimat present perfect tense biasanya ditambahkan kata keterangan waktu (adverb of time) sebagai penandanya. Kata keterangan waktu yang dipakai dalam present perfect tense, yaitu already, yet, recently, ever, never, lately, dan lain-lain. 

 

Contoh kalimat present perfect tense:

  • I haven't had a chance to unpack my luggage yet

(Aku belum sempat membongkar koperku.)

 

  • I have already searched there. It must be somewhere else. 

(Aku sudah mencarinya di sana. Itu pasti ada di tempat lain.)

 

  • Andi and Manda have recently become parents. 

(Andi dan Manda baru saja menjadi orang tua.)

 

  • He feels better than he has ever felt before. 

(Dia merasa lebih baik dari yang pernah dia rasakan sebelumnya.)

 

  • He hasn't been too well lately

(Dia tidak terlalu sehat akhir-akhir ini.)

 

c. Menceritakan peristiwa yang baru saja selesai dilakukan

  • The postman has just delivered a package for you. 

(Tukang pos baru saja mengirimkan paket untuk mu.)

 

  • We have just got some exhilarating news. 

(Kami baru saja mendapat kabar menggembirakan.)

 

  • I have just received his reply. 

(Aku baru aja menerima balasannya.)

 

  • We have just returned from a trip to Europe. 

(Kami baru saja kembali dari perjalanan ke Eropa.)

 

  • My sister has just had a baby. 

(Kakakku baru saja melahirkan.)

 

Nah, itulah beberapa contoh kalimat present perfect tense yang wajib kamu ketahui. Pelajari dan gunakan materi present perfect tense yang ada dalam artikel ini untuk berlatih membuat kalimat bahasa Inggris supaya tidak mudah lupa ya! Good luck on your study! 

 

Buat sobat Englishvit yang baru belajar bahasa Inggris dari nol, tapi bingung harus memulai dari mana, Englishvit punya solusinya lho. Yuk, langsung aja join live class English for Basic di Englishvit!

 

Kelas English for Basic cocok banget buat kamu para pemula, karena kamu bakal diajarkan skill-skill dasar bahasa Inggris dari NOL sampai BISA. Setelah mengikuti kelas English for Basic, kamu dijamin bisa:

  • Punya skill dasar speaking, listening, writing, reading bahasa Inggris
  • Percaya diri untuk bicara pakai bahasa Inggris
  • Tidak bingung ketika ditanya dengan bahasa Inggris karena paham grammar dan vocabulary
  • Punya partner belajar bahasa Inggris yang profesional dan tidak judgmental

 

Menarik, kan? Yuk langsung aja, klik DI SINI buat join program English for Basic. Kalau kamu tertarik join, tapi masih pengen tanya-tanya lagi seputar program live class English for Basic, kamu bisa langsung menghubungi admin DI SINI untuk konsultasi secara GRATIS! Sampai ketemu di kelas!