englishvit.com- PART OF SPEECH atau yang mudahnya kita kenal sebagai kelas kata adalah pelajaran wajib untuk kita kuasai.

Kita tahu bahwa belajar bahasa Inggris harus dimulai dari pondasi yang paling pertama, dan pondasi pertama itu adalah mengenal kelas kata dalam bahasa Inggris.

Kenapa bisa begitu? Berikut englishvit memberikan penjelasannya untuk sobat englishvit semua!

Sobat englishvit, dalam belajar bahasa Inggris tentu tujuan kamu adalah mampu membuat kalimat dengan berbagai macam jenis dan fungsi untuk mengekpresikan apa yanag sedang kamu pikirkan atau rasakan.

Tapi apakah sobat englishvit tahu, bahwa suatu kalimat dibentuk oleh beberapa kata. Kata merupakan bagian paling mendasar yang mempunyai arti, fungsi, dan kegunaannya masing-masing dalam suatu kalimat.

Itu lah alasan kenapa kamu harus belajar 8 kelas kata dalam bahasa Inggris ini.

Part of Speech atau Kelas Kata dalam Bahasa Inggris

Dalam bahasa Inggris, setiap jenis kata dikelompokkan ke dalam 8 (delapan) macam part of speech.

Adapun nama-namanya adalah seperti ini:

  1. Noun
  2. Pronoun
  3. Verb
  4. Adjective
  5. Adverb
  6. Preposition
  7. Conjunction
  8. Interjection

Nah, setelah sobat englishvit mengenal nama-namanya, mari selanjutnya kita bahas satu persatu. Let’s go!!

1. Noun (Kata Benda)

Noun ini berfungsi untuk menamai orang, tempat, benda, atau ide.

Umumnya, noun didahului oleh artikel a, an, dan the.  

Noun juga dapat berbentuk singular (tunggal) atau plural (jamak) dan konkrit atau abstrak.

Dalam suatu kalimat, noun dapat berfungsi sebagai subjek, objek langsung, objek tidak langsung, pelengkap subjek, atau objek dari suatu preposisi.

CONTOH :

The teacher brought some gifts to the class because all students in the class passed the final last exam.

Noun :   

  • The Teacher (Guru)
  • Gifts (Hadiah)
  • The Class (Kelas)
  • Students (Murid)
  • Exam (Ujian)

2. Pronoun (Kata Ganti Benda)

Pronoun digunakan sebagai kata ganti noun dalam suatu kalimat. Pronoun umumnya berfungsi agar tidak terjadi pengulangan kata  yang dapat menghasilkan kalimat yang panjang dan tidak lazim.

Untuk lebih memahami, kamu bisa perhatikan contoh perbedaan penggunaan pronoun pada tabel di bawah ini!

Kalimat tanpa Pronoun

Kalimat dengan Pronoun

Ariana Grande held a concert last week in Lampung. Although Ariana Grande felt exhausted due to the long flight, Ariana Grande was still very excited to visit Lampung for the first time. Nevertheless, Ariana Grande promised to visit Lampung again when Ariana Grande had the opportunity.

Ariana Grande held a concert last week in Lampung. Although she felt exhausted due to the long flight, she was still very excited to visit Lampung for the first time. Nevertheless, she promised to visit Lampung again when she had the opportunity.

Dari contoh di atas, noun adalah Ariana Grande dan pronoun yang menggantikannya adalah sheNoun yang digantikan oleh suatu pronoun disebut antecedent.

Pronoun ini memiliki banyak sekali bentuk berdasarkan fungsinya dalam kalimat, lengkapnya kamu bisa baca DISINI