englishvit.com – Terdapat perbedaan dari kata say, tell, speak dan talk walau memiliki makna yang sama. 

Kata say, tell, speak dan talk sering membuat kita bingung kapan harus menggunakannya di dalam kalimat dengan tepat. Keempat kata tersebut sama-sama memiliki makna yaitu mengatakan, berkata, berbicara atau mengucapkan.

Di pembahasan kali ini, englishvit akan bahas perbedaan penggunaan say, tell, speak dan talk serta contoh penggunaannya dalam kalimat.

Say vs Tell

Agar tidak bingung, pembahasan akan dibagi menjadi 2 bagian, yaitu say vs tell serta speak vs talk.

Say

Say digunakan ketika ingin mengutip perkataan seseorang dan memberikan sebuah pernyataan.

Say lebih fokus dengan kata yang disampaikan.

Kata say tidak menggunakan objek langsung (me, us, them) setelahnya.

Jika ingin menggunakan objek langsung, maka ditambahkan “to” sehingga menjadi say to atau kata “that” untuk mengatakan informasi sehingga menjadi say that.

CONTOH:

  • He said that dinner was delicious. (Dia berkata kalau makanannya enak)
  • I want to say something about our teacher. (Aku ingin mengatakan sesuatu tentang guru kita).
  • She said, “I’m beautiful.” (Dia berkata, “Aku cantik.”)

Tell

Kata selanjutnya adalah Tell yang berarti menyampaikan sebuah pesan atau instruksi.

Tell berfokus pada pesan yang disampaikan.

Ketika menggunakan tell, maka kita langsung menambahkan objek, seperti you, him, us setelah verb atau kata tell.

Hal ini dikarenakan sangat penting untuk tahu siapa yang menerima informasi tersebut.

CONTOH:

  • Could you please tell me whom I should contact? (Bisakah kamu mengatakan kepada saya siapa yang harus saya hubungi?)
  • He told his assistant to send the email to the client. (Dia memerintahkan asistennya untuk mengirim email itu kepada klien.)
  • I told them that their new house was beautiful. (Aku mengatakan kepada mereka kalau rumah baru mereka bagus.)

Speak vs Talk

Setelah memahami perbedaan say dan tell, kita lanjut membahas perbedaan dari speak vs talk.

Speak

Untuk kata speak biasa digunakan di dalam situasi yang bersifat lebih formal dan ingin menekankan sesuatu yang penting.

Kata speak lebih sering digunakan ketika membicarakan tentang bahasa atau dalam sebuah percakapan yang lebih berbentuk monolog.

Adapun kata speak diikuti dengan preposition, yaitu:

  • … about … = dipakai untuk memberi perintah atau informasi.
  • with = menyatakan dengan siapa kita berbicara.

CONTOH:

  • Did you speak to her about the exhibition that will be held soon? (Apakah kamu sudah berbicara kepadanya tentang pameran yang akan segera diadakan?)
  • I speak three languages. (Aku berbicara tiga bahasa.)
  • She spoke with the manager yesterday. (Dia berbicara dengan manajer kemarin.)

Talk

Kata terakhir adalah talk yang sama-sama memiliki arti “berbicara” dengan kata speak.

Kebalikan dari kata speak, kata talk digunakan pada situasi yang informal atau lebih kasual.

Talk diikuti oleh preposition “to” yang berfungsi menunjukkan dengan siapa kita berbicara dan “about” untuk memberi informasi.

CONTOH:

  • We need to talk about this project. (Kita harus berbicara tentang proyek ini.)
  • Jess talks to her new boyfriend on the phone every night. (Jess berbicara dengan pacarnya di telepon setiap malam.)

Apa kamu sudah mulai paham perbedaan kata kerja say, tell, speak dan talk?

Walau sama-sama memiliki arti “berbicara atau mengatakan”, namun kamu harus tahu kapan penggunaannya yang tepat dalam kalimat.

Agar kamu bisa membedakan kata-kata ini, englishvit sarankan kamu sering-sering berlatih menggunakan kata kerja ini, baik dalam menulis ataupun berbicara.

Ngomongin belajar bahasa Inggris, kamu bisa lho kunjungi artikel-artikel englishvit lainnya dengan klik DISINI.

Ada banyak sekali artikel yang bisa membantu kamu belajar bahasa Inggris dan pengetahuan baru tak hanya dari belajar Inggris, seperti beasiswa, TOEFL, dan tips-tips lainnya.