Vocab atau kosakata bahasa Inggris menjadi syarat penting agar kamu bisa lancar berbahasa Inggris. Dengan vocab yang banyak kita akan lebih mampu mengembangkan ide yang akan kita sampaikan baik dalam speaking maupun writing.

Tapi masalahnya adalah kita masih sangat minim terhadap pengetahuan kosakata bahasa Inggris. Beberapa langkah yang bisa kita lakukan adalah berlatih untuk menghafal kosakata yang ada. Nah, dalam artikel ini kami akan membagikan beberapa tips untuk menambah vocabulary mu dengan cara yang mudah.

1. Banyak Membaca


“Buku adalah jendela dunia” ungkapan itu masih sangat relevan hingga saat ini untuk kamu yang ingin memperluas ilmu. Meskipun di zaman industri 4.0 dengan basis media dan teknologi yang amat dahsyat, buku masih menjadi rujukan utama bagi para ilmuwan, tokoh-tokoh hebat, hingga kamu yang akan jadi tokoh hebat.

Kebiasaan membaca selain akan menambah pengetahuan kita juga bisa menambah kosakata kita. Tidak terkecuali pada bahasa Inggris. Langkah membaca buku menjadi metode yang tepat digunakan. Untuk meningkatkan kosakata bahasa inggris tentunya kamu harus membaca buku dengan bahasa inggris ya, jangan yang terjemahan. Selain untuk menambah vocabulary, membaca juga menjadi wahana refreshing untuk otak kamu. Nah tapi untuk kamu yang sedang fokus meningkatkan vocabulary alias kosa kata bahasa Inggris setidaknya kamu harus melakukannya dengan rutin. Dengan begitu, pengetahuan kosakata bahasa Inggrismu meningkat dan kamu bisa mengembangkan kemampuan bahasa mu.

Bagaimana meluangkan waktu membaca agar menjadi rutin? Jangan gunakan waktu yang terlalu lama di awal, misalnya luangkan waktu minimal 15 menit /hari untuk membaca.


2. Bersahabat dengan KAMUS


Apa kamus? Zaman begini masih pakai kamus? Why not.

Kamus adalah gudang kosakata. Untuk kamu yang sedang belajar bahasa inggris dan menambah kosakata kamus menjadi rujukan yang terpenting. Kan sudah ada kamus online? Ya benar, tapi dalam kamus online tidak selengkap dalam kamus fisik. Dalam kamus seperti oxford misalnya, disana kita bisa menjumpai satu kata dengan memiliki berbagai arti kegunaan perpindahan kegunaan, cara mengucapkan dan lainnya. Sangat efektif. Jadi mulai sekarang jangan menganggap kamus adalah hal yang kuno ya, sudah banyak kok kamus saku yang bisa kamu bawa kemana-mana.

 

3 Buatlah satu jurnal kecil vocabulary


Tahap ini kamu bisa menambah kosakata bahasa Inggris dengan membuat daftar kata-kata yang telah kamu ketahui maupun yang belum kamu ketahui.

Langkah ini bisa membantu kamu untuk mengingat kembali apa yang sudah kamu pelajari seperti tahap “review” dari vocab mu.

Untuk lebih memudahkan belajar memahami vocab yang kamu hafal kamu bisa tulis ini di vocab mu:

1) Vocab Inggris

2) Arti dalam bahasa Indonesia

3) Sinonim dalam bahasa Inggris dan

4) Contoh penggunaan kata tersebut dalam kalimat.

  

4. Buat target dan konsisten


Untuk menambah vocab, setidaknya kamu buat target harian untuk menghafal kosakata baru dalam bahasa Inggris, dan konsisten. Artinya lakukan apa yang telah kamu mulai dan selesaikan tahap demi tahap dengan baik.

 

5. Praktikkan


Menghafal saja tidak cukup membuat kemampuan bahasa inggris mu meningkat, kamu juga harus mempraktikkan secara langsung apa yang telah kamu hafal. Temukan lawan bicara, gunakan kosakata baru dalam percakapan bahasa inggris mu dan teruslah berkembang.

---------------------------------------------

_Nah. Kalau sudah tau cara menambah kosakata bahasa Inggrismu jangan lupa untuk selalu berlatih dan belajar bahasa Inggris. _

Cocok juga buat kamu yang mau lebih banyak belajar, KLIK langsung link*di bawah ini* ya.

↓↓LESSON TODAY 

WWW.ENGLISHVIT.COM

Untuk belajar santai kamu bisa follow ig kita di

www.instagram.com/englishvit

Belajar gratis lewat video kita di channel youtube di sini